Tae Yong Tak Mata Duitan, Lebih Memilih Timnas Indonesia
Jakarta, CNN Indonesia -- Shin Tae Yong diyakini akan memilih melatih Timnas Indonesia meski mendapat tawaran gaji tinggi dari klub asal China, Shenzen FC.Tae Yong diprediksi akan menjadi pelatih baru Timnas Indonesia. PSSI dikabarkan lebih memilih menggunakan jasa mantan pelatih timnas Korea Selatan itu daripada Luis Milla.
PSSI harus bersaing dengan klub China, Shenzen FC, untuk mendapatkan tanda tangan Tae Yong. Namun, pelatih timnas Vietnam Park Hang Seo yakin Tae Yong akan memilih melatih Indonesia.Hang Seo yang merupakan senior Tae Yong di sepak bola Korea Selatan tidak memungkiri ada klub China yang menawarkan gaji tinggi untuk Tae Yong. Tapi, Hang Seo yakin Tae Yong akan memilih Timnas Indonesia.
![]() |
[Gambas:Video CNN]
PSSI sendiri melalui Anggota Komite Eksekutif (Exco) Haruna Soemitro mengatakan sudah menentukan pelatih baru Timnas Indonesia. Sementara Wakil Ketua Umum PSSI Cucu Somantri memastikan pelatih baru Garuda diumumkan pada Januari 2020, sebelum Kongres Tahunan PSSI pada 25 Januari 2020.
Halaman Selanjutnya >>>>
Bagikan Berita Ini