Search

1.424 Warga Pengadegan Mengungsi Akibat Banjir

1.424 Warga Pengadegan Mengungsi Akibat Banjir

Jakarta, CNN Indonesia -- Sebanyak 1.424 warga terdampak banjir di Kelurahan Pengadegan, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan, mengungsi di posko yang telah disiapkan di beberapa lokasi. Warga mulai mengungsi sejak banjir menggenangi rumah mereka pada Rabu (1/1) sore.

Berdasarkan data yang diperoleh CNNIndonesia.com dari posko pengungsian, sebanyak 1.424 warga mengungsi di sejumlah lokasi, seperti GOR Kecamatan Pancoran, SDN 03 Pengadegan, Madrasah Anassyatul Hikmiah, Kecamatan Pancoran, Rusun Pengadegan, Yayasan LIA, Studio PSI Pengadegan Timur Raya, serta di beberapa rumah warga yang tidak terdampak banjir.


"Ada beberapa RT yang terdampak banjir di wilayah Pengadegan, yakni RT 005, RT 006, RT 007, RT 008, RT 010, RT 011, semuanya di RW 01," kata Kasatpol PP Kelurahan Pengadegan, Asa Benyato kepada CNNIndonesia.com di GOR Pancoran, Kamis (2/1).

Ia mengatakan warga mulai mengungsi sejak kemarin, ketika air kiriman mulai datang. Saat itu warga dibantu petugas gabungan yang sudah siaga melakukan proses evakuasi.

"Mereka mengungsi mulai kemarin sore pukul 17.00 WIB, setelah kami beri tahu banjir kiriman dari hulu sudah sampai wilayah Pengadegan, Pancoran," kata dia.

Lurah Pengadegan, Azhari mengatakan pihaknya sudah menyiapkan posko logistik di Kantor Kelurahan Pengadegan dan dapur umum. Bantuan logistik sudah diterima pihaknya dari berbagai pemerintah, swasta, maupun komunitas-komunitas.


"Yang paling dibutuhkan nanti adalah alat-alat kebersihan, untuk digunakan warga pasca banjir," kata dia.

Posko Banjir Jakarta mencatat jumlah pengungsi banjir di seluruh wilayah DKI Jakarta mencapai angka 31.232 orang hingga Rabu, (1/1) malam.

Pengungsi terbanyak berada di Jakarta Timur yaitu 13.516 orang tersebar di 99 lokasi pengungsian. Berikutnya, di Jakarta Barat sebanyak 10.686 orang tersebar di 97 lokasi pengungsian.

Sementara di Jakarta Selatan sebanyak 5.305 orang tersebar di 48 lokasi pengungsian. Di Jakarta Utara sebanyak 1.515 orang untuk 23 lokasi pengungsian. Pengungsi di Jakarta Pusat sebanyak 310 orang untuk dua lokasi pengungsian.


[Gambas:Video CNN] (yoa/pmg)

Let's block ads! (Why?)

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini
Powered by Blogger.