Tae-yong Diklaim Tolak Latih Indonesia, Milla Favorit
Jakarta, CNN Indonesia -- Pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong diklaim telah menolak tawaran untuk jadi pelatih Timnas Indonesia.Kabar soal penolakan Tae-yong itu diberitakan media China, Axtoutiao. Pelatih berusia 50 itu disebut sudah melupakan tawaran Timnas Indonesia dan malah menggelar pembicaraan dengan klub China.
Selain diminati oleh PSSI, Tae-yong juga jadi incaran klub China maupun Jepang. Ia pun dilaporkan sudah berada di China sejak Kamis (28/11) lalu."Shing Tae-yong secara resmi menolak tawaran untuk melatih timnas Indonesia. Berdasarkan seorang sumber, Shin akan bicara kontrak dengan klub China," tulis Axtoutiao.
![]() |
[Gambas:Video CNN]
Pertemuan antara PSSI dengan Milla berlangsung selama dua jam. Namun, dalam pertemuan itu mantan pelatih Spanyol U-21 tidak berani menggaransi bisa mengantarkan tim Garuda jadi juara Piala AFF seperti yang diminta PSSI.
"Jawaban Luis tidak bisa menggaransi juara," ujar Cucu Somantri, Wakil Ketua Umum PSSI.
Halaman Selanjutnya >>>>
Bagikan Berita Ini