Search

Logo KPK di Gedung Merah Putih Ditutup Kain Hitam

Logo KPK di Gedung Merah Putih Ditutup Kain Hitam

Jakarta, CNN Indonesia -- Sejumlah pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar penutupan seluruh logo KPK di Gedung Merah Putih menggunakan kain hitam pada Minggu (8/9). Aksi ini lanjutan aktivitas bagi-bagi bunga di Car Free Day Thamrin dan aksi long march dari depan Menara BCA ke Gedung KPK.

Peserta aksi tiba di Gedung KPK pada pukul 08.45 WIB, peserta aksi berangkat dari Menara BCA pada pukul 08.00 WIB. Total ada tiga logo KPK yang ditutup.


Pegawai Tutup Logo di Gedung KPK dengan Kain HitamKoalisi masyarakat sipil dan mahasiswa melakukan aksi simbolik penutupan lambang KPK dengan kain hitam sebagai bukti pelemahan pemberantasan korupsi akan mati di gedung Merah Putih KPK. (CNN Indonesia/Andry Novelino)
Saat melakukan penutupan logo, terdapat aksi lain berupa unjuk rasa yang diikuti kurang lebih 20 orang. Peserta aksi yang mengaku mahasiswa ini mengatakan RUU KPK Undang-undang Nomor 30 tahun 2002 tentang Komisi Pemberantasan Korupsi akan mengembalikan marwah KPK.

"Kita mahasiswa punya hak untuk bersuara. KPK dan pegawai KPK harus diawasi. KPK jangan berpolitik," kata orator aksi mahasiswa.

"Terakhir masuk kuliah kapan? IPK-nya berapa," kata pegawai KPK menanggapi aksi mahasiswa.

Aksi pegawai KPK yang bertajuk 'SERIBU BUNGA #SAVEKPK' ini merupakan reaksi atas draf RUU perubahan Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2002 Tentang Komisi Pemberantasan Korupsi (UU KPK) yang disepakati menjadi inisiatif DPR dalam rapat paripurna pada 5 September lalu.

RUU KPK ini diperkirakan bisa melemahkan kekuatan KPK untuk memberantas korupsi di Indonesia. Akibat pelemahan ini, KPK dianggap bisa mati.

Dalam aksinya, secara serempak peserta aksi mengenakan kaus berwarna hitam. Dan membawa kertas bertuliskan 'Tolong', hingga 'Jokowi Setuju Revisi UU KPK = KPK Mati'.

Pegawai Tutup Logo di Gedung KPK dengan Kain HitamKoalisi masyarakat sipil dan mahasiswa melakukan aksi simbolik penutupan lambang KPK dengan kain hitam sebagai bukti pelemahan pemberantasan korupsi akan mati di gedung Merah Putih KPK. Jakarta. (CNN Indonesia/Andry Novelino)

"Saya terima kasih atas nama pimpinan KPK. Saya mengulangi hari ini kita bukan sedang melukis ketakutan, kita sedang bicara fakta, bicara realitas," kata Wakil Ketua KPK Saut Situmorang, di Gedung KPK, Minggu (8/9).

Di sekitar Gedung KPK juga terdapat beberapa karangan bunga yang mengucapkan berbelasungkawa atas kematian KPK. Karangan bunga tertulis 'Turut Berduka cita Atas Akan Terbunuhnya independensi KPK' hingga 'Turut berduka cita' Atas Meninggalnya KPK 2003-2019'. (jnp/fea)

Let's block ads! (Why?)

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini
Powered by Blogger.