Prediksi Liverpool vs Manchester City di Liga Inggris
Jakarta, CNN Indonesia -- Duel bigmatch bakal tersaji di pekan ke-12 Liga Inggris 2019/2020 antara Liverpool vs Manchester City di Stadion Anfield, Minggu (10/11). Berikut prediksi Liverpool vs Man City.Liverpool saat ini masih bercokol di posisi puncak klasemen sementara Liga Inggris. Sedangkan The Citizens masih tercecer di peringkat empat.
Laga ini bakal jadi kesempatan The Reds untuk menjauh dari para pesaingnya di posisi puncak klasemen sementara. Pertandingan ini juga krusial bagi skuat arahan Pep Guardiola untuk memangkas jarak dengan The Reds.Berikut prediksi Liverpool vs Man City di Liga Inggris dirangkum dari redaksi olahraga CNNIndonesia.com:
Liverpool Menjauh dari Man City (Nova Arifianto)
Liverpool bakal menjauh dari Manchester City setelah pertemuan di Stadion Anfield. Mental The Reds pada awal musim ini seperti menunjukkan siap menjadi juara pada musim ini. Hal tersebut lantas mempengaruhi permainan Jordan Henderson dan kawan-kawan.
![]() |
Liverpool Kalah, Liga Inggris Semakin Seru (Haryanto Tri Wibowo)
Pertandingan di Stadion Anfield dipastikan akan berlangsung menarik karena Liverpool dan Man City adalah dua tim terbaik di Liga Inggris musim ini. Permainan keras, cepat dan penggunaan VAR bisa terjadi pada laga ini.
Di atas kertas Liverpool pantas difavoritkan, karena selain bermain di kandang, The Reds juga sedikit konsisten daripada Man City di awal musim ini. Tapi, kehadiran Pep Guardiola di balik kemudi Man City bisa membuat tim tamu memberikan kejutan. Terlebih mental bermain di kandang lawan tidak jadi masalah buat City yang berstatus juara bertahan.Skor kemenangan tipis bisa terjadi di Anfield, 3-2 untuk kemenangan City dengan Sergio Aguero menjadi salah satu pencetak golnya.
Man City Jegal Liverpool (Surya Sumirat)
Manchester City bisa jadi klub pertama yang memberikan kekalahan perdana kepada Liverpool di Liga Inggris musim ini. Liverpool boleh jadi dalam kekuatan prima di pertandingan nanti, sedangkan Man City kehilangan kiper Ederson Moraes.
[Gambas:Video CNN]
Tetapi, Manajer Man City Pep Guardiola tahu bagaimana menerapkan permainan untuk menumbangkan Liverpool. Saya memprediksi Man City akan mengalahkan Liverpool 2-1. Gol yang dicetak Man City mutlak karena kesalahan lini belakang Liverpool.
Liverpool Taklukkan Man City (Ahmad Bachrain)
Liverpool akan kedatangan tamu kuat, Manchester City, di Stadion Anfield. Laga ini tentu akan jadi pembuktian bagi The Reds untuk mendominasi Liga Inggris dengan mengalahkan rival terkuat mereka.
![]() |
Kondisi The Reds yang sedang solid tampaknya bakal membuat mereka tampil bagus. Saya prediksi Liverpool akan mengalahkan The Citizens dengan skor 3-1.
Man City Bungkam Liverpool (Jun Mahares)
Liverpool memang tengah on fire di Liga Inggris dan tak terkalahkan dalam 11 pertandingan terakhir mereka. Namun, Man City bukan tim kacangan. Skuat arahan Pep Guardiola punya skuat mumpuni untuk melukai The Reds di depan publik sendiri.
Liverpool Menang Tipis (Putra Permata Tegar Idaman)
Liverpool menjamu Manchester City dalam laga Liga Inggris pekan ini. Duel ini adalah kesempatan bagus bagi The Reds untuk menjauh dari kejaran Manchester City.
Dalam beberapa laga terakhir, Liverpool berhasil menunjukkan kekuatan mental mereka sebagai tim favorit juara tahun ini.
Manchester City bakal memberikan perlawanan sengit di laga nanti dan berusaha menguasai alur pertandingan, namun Liverpool terlalu kuat untuk didominasi sepanjang pertandingan.Sadio Mane bakal jadi bintang di laga ini. Skor 2-1 untuk Liverpool di akhir pertandingan. (tim/har)
Halaman Selanjutnya >>>>
Bagikan Berita Ini