Marquez Jagokan Vinales di MotoGP Inggris 2019
Jakarta, CNN Indonesia -- Pebalap Repsol Honda Marc Marquez menjagokan Maverick Vinales jelang MotoGP Inggris 2019 di Sirkuit Silverstone, Minggu (25/8).Marquez yang belum pernah lagi menjadi juara di MotoGP Inggris sejak 2014, berharap bisa tampil baik dan menyudahi puasa gelar dalam lima tahun di Inggris.
Kendati menyimpan optimistis jelang balapan seri ke-12 pada rangkaian MotoGP 2019, Marquez pun tetap mewaspadai hal lain yang bisa mengganjalnya di Silverstone seperti aspal baru dan para pesaing."Untuk saat ini lintasan terlihat bagus. Sepertinya mereka telah melakukan pekerjaan dengan baik. Besok kita akan lihat bagaimana laju motor. Lubang menjadi permasalahan besar bagi kami. Sepertinya kami akan lebih baik. Saya pikir di sini khususnya Vinales akan tampil kuat," jelas Marquez dikutip dari Tuttomotoriweb.
![]() |
"Saya pikir Suzuki dan Yamaha bisa sering menyalip karena trek di sini juga cocok untuk mereka. Akan ada persaingan tingkat tinggi dari para pebalap dan saya pikir empat motor yang ada [Honda, Ducati, Yamaha, dan Suzuki] akan tampil kompetitif di sini," jelas penghuni peringkat kedua klasemen pebalap MotoGP 2019.
Live streaming MotoGP Inggris 2019 bisa disaksikan melalui CNNIndonesia.com pada Minggu malam.
[Gambas:Video CNN] (nva)
Halaman Selanjutnya >>>>
Bagikan Berita Ini