Search

Jabat Tangan Presiden Jokowi Pengobat Derita Sutopo BNPB

BERTEMU Presiden adalah sebuah kebanggan, dan itu tak semua orang bisa mengalami. Kebanyakan hanya bisa lihat di TV. Maka bagi Humas BNPB Sutopo Nugroho, ketemu Presiden Jokowi mengaku nikmatnya luar bisa. Jabat tangan dengan Jokowi dan video call dengan artis Raisa, semoga menjadi pengobat derita sakit kankernya.

Sosok presiden adalah menara gading bagi rakyat. Susah dijangkau rakyat kebanyakan, karena terbatasi pengamanan dan protokoler. Maka banyak rakyat bermimpi kapan bisa berjumpa langsung dengan pemimpin negaranya. Di era Orde Lama tahun 1946-1947, di Istana Negara Yogyakarta Bung Karno jadi kikuk karena dicium kakinya oleh rakyatnya yang datang dari Jabar. Dengan membawa seikat talas dia menangis di kaki Presiden RI pertama.

Di era reformasi, Presiden Jokowi yang egaliter biasa akrab dengan rakyatnya. Di samping lewat blusukan ke kampung-kampung, juga main tebak-tebakan berhadiah sepeda. Meski dikecam oleh kalangan oposisi, Jokowi bergeming karena itu bagian dari gaya dia mendekati rakyatnya.

Adalah Sutopo Nugroho, Kahumas BNPB (Badan Nasional Penanggulangan Bencana). Sebagai Humas dia lebih populer ketimbang Kepala BNPB-nya, Willem Rampangilei. Namun demikian, tak pernah berkesempatan salaman dengan Presiden RI ke-7 itu, meski sering ketemu Jokowi saat meninjau daerah bencana.

Sutopo Nugroho adalah sosok yang ceria. Meski dia mengidap penyakit kanker paru-paru stadium IV-b, gerakannya tetap lincah sama sekali tak mau menunjukkan penyakit kronisnya. Terlihat misalnya, ketika berkesempatan video call dengan artis ngetop Raisa. “Jaga kesehatan ya, karena kesehatan itu mahal.” Kata Kahumas BNPB itu.

Di tengah derita penyakitnya, sebetulnya Sutopo ingin sekali bisa ketemu dan berjabatan tangan dengan Presiden Jokowi. Karena sama-sama dari Mbajul Kesupen (Boyolali), dia sudah tahu sepakterjang Jokowi sejak  nyalon Walikota Solo (2005), sampai kemudian  jadi gubernur DKI dan Presiden RI. Jokowi memang tokoh beda.

Alhamdulillah, apa yang diimpikan itu Sutopo Nugroho itu kemarin siang terkabul. Di sela kesibukannya memantau korban gempa di Palu-Donggala, dia berkesempatan ketemu Presiden Jokowi di Istana Negara. Katanya, “Ini kado terindah ulang tahunnya 7 Oktober besok, nikmatnya luar biasa”. Semoga jabatan tangan Sutopo-Jokowi itu jadi pengobat penyakit kankernya. – (gunarso ts)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/10/06/jabat-tangan-presiden-jokowi-pengobat-derita-sutopo-bnpb/

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

Powered by Blogger.