Khabib Jual Kaus Poirier dengan Harga Tinggi
Jakarta, CNN Indonesia -- Khabib Nurmagomedov disebut berhasil menjual kaus milik Dustin Poirier dengan harga tinggi untuk keperluan amal.Ayah Khabib, Abdulmanap Nurmagomedov menyatakan kaus Poirier yang dikenakan Khabib usai laga UFC 242 terjual dengan harga tinggi. Namun Abdulmanap tidak menyebut harga pasti.
"Kaus milik Dustin Poirier terjual dengan harga tinggi," ucap Abdulmanap dalam akun instagram miliknya.Khabib dan Poirier bertukar kaus setelah laga di UFC 242 akhir pekan lalu. Saat itu Khabib langsung mengenakan kaus milik Poirier di saat seluruh orang di dalam timnya mengenakan kaus bertuliskan Khabib yang bergambar Elang, julukan Khabib.
![]() |
Poirier sendiri sudah memenuhi target amal yaitu US$ 25 ribu alias Rp349 juta. Uang itu digunakan untuk membuat menara penampung air untuk anak-anak yatim piatu di Uganda. Menara penampung air itu sebelumnya hancur akibat banjir.
[Gambas:Video CNN]
![]() |
Setelah menang lawan Poirier, Khabib kemungkinan besar bakal kembali bertanding di awal tahun depan. (ptr)
Halaman Selanjutnya >>>>
Bagikan Berita Ini