Direktur Ducati: Marquez Bisa Dikalahkan
Jakarta, CNN Indonesia -- Direktur Olahraga Ducati, Paolo Ciabatti, menilai pebalap Honda Marc Marquez masih bisa dikalahkan di MotoGP 2019.Klaim itu mengacu apa yang dialami Marquez pada dua seri terakhir di MotoGP Austria dan MotoGP Inggris. The Baby Alien hanya finis kedua di Sirkuit Red Bull Ring dan Silverstone.
Marquez harus merelakan podium pertama MotoGP Austria jadi milik Andrea Dovizioso. Ia dilewati oleh pebalap andalan Ducati itu di tikungan terakhir jelang finis.Situasi serupa terjadi saat Marquez harus rela kembali finis kedua di belakang Alex Rins. Pebalap Suzuki itu melewati Marquez jelang garis finis di Sirkuit Silverstone.
![]() |
Ciabatti juga menyesali tabrakan yang terjadi antara Dovizioso dengan pebalap Petronas Yamaha Fabio Quartararo di lap pertama balapan. Akibat insiden itu Dovizioso mengakhiri balapan lebih cepat dan jarak dengan Marquez di klasemen pebalap semakin melebar.
Hasil di MotoGP Inggris tidak mengubah posisi Dovizioso di peringkat kedua klasemen pebalap. Namun, ia kini terpaut 78 poin dari Marquez yang mengoleksi 250 poin. (jal)
Halaman Selanjutnya >>>>
Bagikan Berita Ini